Sambutan Bupati

BISMILLAHI ROHMANIR ROHIM

Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Salam Sejahtera bagi Kita Semua,

 

Puji syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa atas berkat rahmat dan kuasaNya sehingga Website resmi Pemerintah Daerah Kabupaten Belitung www.belitung.go.id bisa diakses secara langsung baik secara Nasional maupun Internasional oleh seluruh masyarakat.

Melalui website resmi Pemerintah Daerah, diharapkan mampu mempromosikan setiap potensi-potensi daerah yang dimiliki oleh Kabupaten Belitung, mulai dari potensi perikanan dan kelautan, pertambangan, perkebunan, pariwisata, dan potensi-potensi lainnya, semoga mampu menarik minat investor domestik maupun internasional untuk berkunjung serta berinvestasi secara langsung di Kabupaten Belitung, sehingga pembangunan di Kabupaten Belitung dapat terus maju dan berkembang.

Tentunya, dalam pembuatan website ini terdapat kekurangannya sehingga diperlukan saran dan masukan yang membangun dari semua pihak, agar setiap kekurangan baik dari segi tampilan maupun informasi mengenai Kabupaten Belitung, bisa dibenahi secara bertahap menuju kesempurnaan yang diharapkan bersama.

Demikianlah yang dapat saya sampaikan, terima kasih atas kunjungan dari Bapak/Ibu/Sdr/i di website resmi Pemerintah Kabupaten Belitung. Semoga Allah SWT senantiasa melimpahkan rahmat, karunia dan bimbinganNya bagi kita semua menuju tercapainya Pemerintahan yang maju, berkualitas dan tentunya tetap bersatu demi tercapainya kesejahteraan masyarakat khususnya di Kabupaten Belitung yang kita banggakan.

 

Sekian dan Terima kasih.

Wassalamu’alaikum Wr.Wb.

BUPATI BELITUNG

 

H. SAHANI SALEH, S. Sos.